Baru-baru ini Tencent selaku pengembang game PUBG Mobile memberi kabar akan diadakan turnamen PUBG Mobile dengan total hadiah $2 juta dollar atau sekitar 28 miliar rupiah.
Turnamen yang diberi nama PUBG Mobile Club Open 2019 ini akan dibagi menjadi dua season di mana season pertama yang diberi nama spring split akan diadakan pada bulan juli. Sedangkan season kedua fall split akan diadakan pada akhir tahun 2019 mendatang.
Pendaftarannya sendiri dibuka hari ini 8 maret sampai dengan 18 maret saja. Untuk persyaratan pendaftaran sendiri adalah sebagai berikut:

Syarat Pendaftaran PUBG Mobile Club 2019
- Setiap player wajib berumur di atas 16 tahun
- Minimal berada di Tier Platinum
- Mempunyai crew
- Minimal punya 3 anggota crew dengan negara yang sama
- dll
Jadwal PUBG MObile Club 2019
Spring Split
- Pada season pertama spring split pendaftaran sudah dibuka hari ini 8 maret sampai 18 maret.
- Kualifikasi online (crew challenge) diadakan pada tanggal 22 maret - 31 maret (kualifikasi online)
- Kualifikasi Regional (Grup) pada 26 april - 5 mei sebanyak 32 crew
(kualifikasi online) - Regional semifinal pada 10 mei - 19 mei sebanyak 24 crew
(kualifikasi online) - Final pada 20 mei - 14 juni sebanyak 16 crew
(kualifikasi online/offline) - Spring split global final pada bulan juli akan diadakan secara offline
Fall Split
- Pendaftaran bulan agustus
- Kualifikasi online bulan agustus
- Regional grup bulan september sebanyak 32 crew
- Regional semifinal bulan oktober, 24 crew.
- Regional final bulan november, 16 crew.
- Fall split global final bulan desember.
Semua kualifikasi diadakan secara online kecuali ronde regional final dan global final.
Perlu kalian tahu bahwa pertandingan akan diadakan dalam mode TPP di 4 map (Erangel, Miramar, Sanhok, dan Vikendi).
Turnamen ini tentu akan membuat siapa saja yang main PUBG Mobile akan tergiru untuk ikutan. Tidak terkecuali saya tentunya.
Untuk kalian yang mau ikutan, silahkan baca dulu syarat-syaratnya dan langsung daftar jika semua persyaratan terpenuhi.
Daftar PUBG Mobile Club Open 2019 di link ini https://www.pubgmobile.com/esports/clubopen/reg.shtml
Tidak ada komentar:
Posting Komentar